Test Seleksi PPDB Gelombang 2 MTs PPTQ Assalam Bandung

Hari Minggu tanggal 28 Januari 2024, MTs  PPTQ Assalam melaksanakan test seleksi PPDB gelombang 2. Acara ini dimulai dari pukul 09.00 sampai pukul 12.00 yang diikuti oleh peserta dari berbagai daerah yang merupakan siswa/i SD kelas 6. Peserta test PPDB terlihat sangatlah antusias mengikuti test seleksi ini dikarenakan para peserta sudah ada ditempat sebelum waktunya tiba dengan berbagai persiapan yang sudah disiapkan sebelumnya untuk mengikuti test.

Sama halnya seperti gelombang 1, test ini meliputi test pengetahuan umum, test pengetahuan agama (baca al-quran, bacaan sholat dan do’a sehari-hari). Selain itu, test hafalan al-quran bagi siswa/i yang memiliki hafalan al-quran sebelumnya adalah sebagai prasyarat mengikuti program beasiswa tahfidz. Kemudian selain beasiswa tahfidz, Kami juga menerima beasiswa yatim dengan beberapa syarat tertentu.  Alhamdulillah pelaksanaan test seleksi PPDB gelombang 2 ini berjalan dengan lancar.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *